BerandaPria di Medan Tewas...

Pria di Medan Tewas Ditusuk Orang Tak Dikenal, Keluarga Lapor Polisi

Suasana di kediaman keluarga DM (26), korban pembunuhan orang tak dikenal, Medan, Senin (13/10/2025). Foto: Amar Marpaung/kumparan
Suasana di kediaman keluarga DM (26), korban pembunuhan orang tak dikenal, Medan, Senin (13/10/2025). Foto: Amar Marpaung/kumparan

Pria berinisial DM (26 tahun) tewas diduga ditusuk oleh orang tak dikenal (OTK) di Jalan Betet, Kelurahan Tegal Sari Mandala II, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Senin (13/10) sekitar pukul 03.30 WIB.

Ayah korban, Maruli Nainggolan (61), mengatakan bahwa jasad anaknya diantar oleh teman korban menggunakan becak motor ke rumahnya.

“Kejadian ini kira-kira pukul 03.30 WIB. Ketahuan ini pun karena ada yang datang ke rumah memberi tahu. Begitu saya keluar, kami lihat anak ini sudah di atas becak, istilahnya sudah enggak berdaya lagi,” kata Maruli saat ditemui di rumahnya di Jalan Betet, Kelurahan Tegal Sari Mandala II, Kecamatan Medan Denai, Kota Medan, Senin (13/10).

Maruli Nainggolan (61), ayah dari korban pembunuhan orang tak dikenal, Medan, Senin (13/10/2025). Foto: Amar Marpaung/kumparan
Maruli Nainggolan (61), ayah dari korban pembunuhan orang tak dikenal, Medan, Senin (13/10/2025). Foto: Amar Marpaung/kumparan

Maruli menjelaskan, ia sempat berusaha membawa anaknya ke Klinik Darwis untuk mendapatkan pertolongan. Namun, pihak klinik menyatakan anaknya sudah tak dapat diselamatkan.

“Jadi sampai di rumah, aku lihat lalu kubilang, coba bawa kalian ke Klinik Darwis. Dari Klinik Darwis katanya sudah enggak ada nyawa lagi,” ujarnya.

Pamit Beli Rokok

Maruli menuturkan, awalnya anaknya pamit untuk membeli rokok di warung tak jauh dari rumah mereka.

Ia menambahkan, saat itu ibu korban sudah memperingatkan agar anaknya tidak keluar rumah karena sudah larut malam.

“Waktu itu dipanggil mamaknya dari sana, disuruh pulang. ‘Bid, pulang kau, sudah malam jam berapa ini.’ Dia jawab, ‘Ya, Mak, bentar lagi.’ Setelah itu minta uang rokok Rp 2.000 untuk beli rokok. ‘Mau ke mana lagi kau?’ ‘Bentar, Mak, mau ke mari.’ Jadi mulai dari situ sampai jam 03.00 WIB datanglah ini (mayat anaknya). Ketahuan sudah diambil (ditusuk) orang,” jelas Maruli.

Dari keterangan saksi di lokasi, lanjut Maruli, anaknya ditusuk oleh dua orang tak dikenal yang mengendarai sepeda motor. Setelah itu, para pelaku kabur.

“Dari gang masuk ke arah rel itu ada dua orang, satu sepeda motor bonceng dua, langsung dikasih (ditusuk) anak ini,” lanjutnya.

Maruli menambahkan, anaknya mengalami luka tusuk di bagian rusuk kiri dan tangan kiri.

“Sebelah kiri rusuk, baru tangannya (kiri) sayat dua. Itu yang saya tahu, enggak tahu entah ada lagi,” ucapnya.

Menurut Maruli, anaknya tidak memiliki permasalahan dengan orang lain dan tidak pernah terlibat tawuran.

“Bukan tawuran, dendam juga enggak. Kita enggak tahu masalah orang itu sama orang sana. Anak ini pas nyeberang langsung dikasih (ditusuk). Kalau masalah persoalan, enggak ada,” katanya.

Pihak keluarga telah melaporkan kasus tersebut ke Polsek Medan Tembung untuk ditindaklanjuti.

kumparan telah mencoba mengonfirmasi hal ini ke pihak kepolisian, namun hingga berita ini diturunkan belum ada jawaban.

- A word from our sponsors -

spot_img

Most Popular

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

More from Author

13 Dampak Jarang Mandi

Kebiasaan ini membuat kotoran, keringat, dan minyak alami tubuh menumpuk di...

KemenP2MI Bakal Buka Peluang Penempatan Pekerja Migran RI di Yordania

Menteri P2MI Mukhtarudin bertemu Dubes Yordania untuk membahas penempatan pekerja...

Asa Nadiem Lolos dari Status Tersangka Kandas

Asa Nadiem Makarim melawan status tersangka yang disematkan kepadanya kandas...

Temui Pemerintah Korsel, KemenP2MI Bahas Penumpukan Daftar Tunggu CPMI

Menteri P2MI Mukhtarudin dan Wamen Christina Aryani bertemu Duta Besar...

- A word from our sponsors -

spot_img

Read Now

13 Dampak Jarang Mandi

Kebiasaan ini membuat kotoran, keringat, dan minyak alami tubuh menumpuk di kulit, sehingga dapat menimbulkan berbagai masalah kesehatan dan kebersihan.

KemenP2MI Bakal Buka Peluang Penempatan Pekerja Migran RI di Yordania

Menteri P2MI Mukhtarudin bertemu Dubes Yordania untuk membahas penempatan pekerja migran Indonesia. Fokus pada tenaga kerja terampil dan perlindungan hukum.

Asa Nadiem Lolos dari Status Tersangka Kandas

Asa Nadiem Makarim melawan status tersangka yang disematkan kepadanya kandas usai PN Jakarta Selatan menolak gugatan praperadilan yang diajukannya.

Temui Pemerintah Korsel, KemenP2MI Bahas Penumpukan Daftar Tunggu CPMI

Menteri P2MI Mukhtarudin dan Wamen Christina Aryani bertemu Duta Besar Korea Selatan.

Purbaya Siapkan Kanal Pengaduan Pajak dan Bea Cukai Langsung ke Nomornya

Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa menyiapkan layanan pengaduan pajak dan bea cukai langsung ke nomornya untuk merespons keluhan pengusaha soal tagihan di pelabuhan

Nabi Paling Ganteng: Kisah Nabi Yusuf AS yang Memukau Hati

Nabi paling ganteng, Yusuf AS, memikat hati dengan akhlak dan ketampanan. Simak kisahnya dalam Al-Qur'an dan hadits shahih!  

Dilema Pengurangan Transfer Kas Daerah: antara Efisiensi Fiskal dan Ancaman

Rencana pemerintah pusat untuk mengurangi besaran transfer kas ke daerah kembali menimbulkan perdebatan. Langkah ini disebut sebagai bagian dari upaya efisiensi fiskal dan pengendalian defisit anggaran. Namun, kebijakan tersebut juga mengundang kekhawatiran banyak pihak karena berpotensi memperlebar kesenjangan pembangunan antarwilayah. Di tengah semangat desentralisasi yang telah berjalan...

Daftar 17 Kajati yang Dirombak Jaksa Agung

Jaksa Agung ST Burhanuddin merombak 73 pejabat, termasuk 17 Kajati di seluruh Indonesia. Berikut daftar 17 kajati itu.

Riweuh Ceunah Artinya: Ungkap Rahasia Kata Sunda yang Bikin Penasaran!

Riweuh ceunah artinya apa sih? Temukan arti lengkap riweuh ceunah dalam bahasa Sunda beserta contoh kalimatnya. Pelajari istilah gaul ini sekarang juga!  

Purbaya Sidak Pelabuhan Tanjung Priok, Periksa Kontainer Pakan dan Vitamin Ternak Asal Tiongkok

Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa melakukan sidak ke Pelabuhan Tanjung Priok untuk memeriksa kontainer pakan dan vitamin ternak asal Tiongkok

50 Tebak-Tebakan Buah Gabungan Paling Lucu dan Kreatif untuk Hiburan

Temukan 50 tebak-tebakan buah gabungan yang lucu dan kreatif. Cocok untuk hiburan keluarga, teman, atau media sosial!  

7 Mitos Kupu-Kupu Masuk Kamar Malam Hari yang Bikin Penasaran!

Mitos kupu-kupu masuk kamar malam hari sering bikin penasaran. Apa artinya? Simak fakta dan cerita menarik di sini!