BerandaJelang Spin Off, BTN...

Jelang Spin Off, BTN Syariah Catat Kenaikan Pembiayaan 18,2% per Agustus 2025

Ilustrasi BTN Syariah. Foto: BTN
Ilustrasi BTN Syariah. Foto: BTN

Unit Usaha Syariah milik PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN Syariah) mencatat penyaluran pembiayaan tumbuh 18,2 persen secara tahunan (year on year/yoy) pada Agustus 2025 dengan nilai Rp 50,1 triliun, dari sebelumnya Rp 42,3 triliun pada Agustus 2024.

Sementara itu, penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) tumbuh 17,9 persen yoy, dari Rp 47,96 triliun menjadi Rp 56,5 triliun pada Agustus 2025. Sejalan dengan peningkatan pembiayaan dan DPK tersebut, aset BTN Syariah juga tumbuh sekitar 16,9 persen yoy, dari Rp 57,7 triliun menjadi Rp 67,4 triliun pada Agustus 2025.

Direktur Utama BTN, Nixon LP Napitupulu, mengatakan tren pertumbuhan hingga double digit di BTN Syariah menjadi sinyal positif menjelang proses spin off. “Dalam proses spin off ini, kami memastikan kinerja BTN Syariah tetap berjalan optimal sekaligus sebagai wujud kesiapan BTN Syariah untuk berdiri sendiri bahkan melesat setelah spin-off nanti dan bergabung dengan Bank Syariah Nasional,” ujar Nixon dalam keterangannya, Kamis (16/10).

Nixon melanjutkan, capaian positif BTN Syariah tersebut merupakan hasil dari strategi pembiayaan yang selektif, perluasan basis nasabah, serta optimalisasi penghimpunan dana dari berbagai segmen, termasuk ritel dan institusi.

Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN), Nixon L.P Napitupulu. Foto: Dok. BTN
Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN), Nixon L.P Napitupulu. Foto: Dok. BTN

Dengan kinerja per Agustus 2025, BTN optimistis proses spin off BTN Syariah dapat berjalan sesuai dengan target yang ditetapkan dan memberikan kontribusi yang lebih besar terhadap industri perbankan syariah nasional.

Proses spin off BTN Syariah dari BTN menunggu hasil keputusan pada RUPSLB yang rencananya digelar pada November 2025. Hingga saat ini, BTN telah menjadi pemegang saham pengendali di Bank Syariah Nasional (BSN). Nantinya, BSN akan menjadi bank yang menerima spin-off BTN Syariah dari BTN.

Sebelumnya, Nixon mengatakan BTN akan menambah modal ke BTN Syariah jelang spin off. Ada tiga skema modal untuk BSN. Pertama, dana sebesar Rp 1,6 triliun sudah tercatat di kas BSN, hasil dari akuisisi PT Bank Victoria Syariah (BVIS).

Kedua, dana sebesar Rp 4 triliun juga sudah ada di balance sheet unit usaha syariah dalam Rekening Antar Kantor (RAK). Ketiga, sisanya sekitar Rp 1-1,5 triliun akan ditambahkan saat spin off pada 19 November 2025.

Dengan adanya tambahan modal dari BTN, rasio kecukupan modal atau Capital Adequacy Ratio (CAR) mencapai 18-20 persen usai spin off. Aset BSN juga diperkirakan mencapai Rp 68-70 triliun.

- A word from our sponsors -

spot_img

Most Popular

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

More from Author

Argentina vs Kolombia, Menang Tipis, Tim Tango ke Final Piala Dunia U-20

Gol tunggal Mateo Silvetti pada menit ke-71 memastikan kemenangan timnas Argentina...

Foto: Atlet Sumo dari Jepang Tiba di London, Ikuti Turnamen Grand Sumo

Menjelang Turnamen Grand Sumo, para pegulat sumo (rikishi) tiba di Royal...

Ayam Goreng Bau Busuk, Ratusan MBG di SMPN 3 Medan Dikembalikan

Ratusan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 3 Medan dikembalikan usai...

3 Kementerian Lambat Serap Anggaran, Ekonom: Jangan Ditarik

Hingga 30 September 2025, realisasi belanja Kementerian/Lembaga (K/L) baru 62,8% dari...

- A word from our sponsors -

spot_img

Read Now

Argentina vs Kolombia, Menang Tipis, Tim Tango ke Final Piala Dunia U-20

Gol tunggal Mateo Silvetti pada menit ke-71 memastikan kemenangan timnas Argentina atas timnas Kolombia di laga semifinal Piala Dunia U-20.

Foto: Atlet Sumo dari Jepang Tiba di London, Ikuti Turnamen Grand Sumo

Menjelang Turnamen Grand Sumo, para pegulat sumo (rikishi) tiba di Royal Albert Hall di pusat kota London, Inggris, Rabu (15/10/2025). Tampak mereka datang menggunakan Haori dan Hakama, sebuah pakaian tradisional Jepang untuk acara formal dengan memakai chonmage atau jambul tradisional di atas kepala. Lebih dari 40 pegulat sumo elit...

Ayam Goreng Bau Busuk, Ratusan MBG di SMPN 3 Medan Dikembalikan

Ratusan Makan Bergizi Gratis (MBG) di SMP Negeri 3 Medan dikembalikan usai ditemukan ratusan ayam goreng berbau busuk.

3 Kementerian Lambat Serap Anggaran, Ekonom: Jangan Ditarik

Hingga 30 September 2025, realisasi belanja Kementerian/Lembaga (K/L) baru 62,8% dari target. Bahkan, ada tiga K/L besar yang serapannya masih di bawah 50%

Gerakan Edukasi Forex Berbuah Penghargaan Nasional

Didimax menerima penghargaan kategori Forex Education Excellence Award dari ajang CNBC Awards 2025.

Prabowo Target Bangun 1.000 Desa Nelayan hingga 2026

Presiden Prabowo Subianto menargetkan untuk membangun 1.000 Desa Nelayan hingga akhir 2026.

Riset: Musik Lembut dan Ceria Bisa Bantu Redakan Mabuk Perjalanan

Bagi banyak orang, traveling naik pesawat, kereta, kapal, atau mobil adalah pengalaman menyenangkan yang menandai dimulainya petualangan seru. Namun, bagi sebagian lainnya, terutama yang mudah mabuk perjalanan, perjalanan panjang justru bisa menjadi mimpi buruk. Kabar baiknya, riset terbaru dari Henan Institute of Science and Technology, China, menemukan cara...

Cetak Rekor Baru, Harga Emas Antam dan Galeri24 Kini Rp 2,4 Juta per Gram

Harga emas PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam mengalami kenaikan pada perdagangan Kamis (16/10). Mengutip situs Logam Mulia, harga emas hari ini naik Rp 24.000 menjadi Rp 2.407.000 per gram. Sementara itu, harga jual kembali atau buyback emas Antam hari ini juga menguat Rp 24.000 dan berada...

Dapat Keluhan Warga, Pemkot Serang akan Batasi Operasi Truk di Kramatwatu

Pemkot Serang akan membatasi operasional truk besar di Kramatwatu untuk mengurangi kecelakaan dan kerusakan jalan.

IHSG Dibuka Menguat, Naik Tipis ke 8.064

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak di zona hijau mengawali perdagangan Kamis (16/10). IHSG dibuka naik 0,16 persen ke 8.120,168. Pada perdagangan preopening, indeks harga saham naik 50,859 poin (0,63 persen) ke level 8.064,67. Di pasar valuta asing, nilai tukar rupiah hari ini bergerak menguat terhadap dolar Amerika...

Madu Lebah Liar, Usaha dari Bangka Tengah yang Cari Peluang Ekspor Melalui LPEI

Usaha kecil yang datang dari Desa Namang, Kecamatan Namang, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, hadir dalam pameran Trade Expo Indonesia (TEI) 2025. Usaha yang bertajuk “Madu Lebah Liar” ini menjual berbagai produk yang diproduksi dari Desa Namang, terutama produk madu pahit asli. Kepala Desa Namang, Haji...

LPEI Bawa 14 Pelaku Usaha Unggulan ke TEI 2025, Siap Tembus Pasar Dunia

Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) atau Indonesia Eximbank terus mendorong pelaku usaha untuk naik kelas dan mampu menembus pasar global. Sebagai Special Mission Vehicle dari Kementerian Keuangan, LPEI kembali berpartisipasi pada Trade Expo Indonesia (TEI) ke-40 yang diselenggarakan di ICE BSD, Tangerang, Banten, pada 15-18 Oktober 2025 dengan...