BerandaIstana Kaji Kemungkinan Bulog...

Istana Kaji Kemungkinan Bulog Jadi Setara Kementerian

Ilustrasi Logo Bulog.  Foto: Abdul Latif/kumparan
Ilustrasi Logo Bulog. Foto: Abdul Latif/kumparan

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan usulan terkait perubahan Perum Bulog menjadi setara kementerian/lembaga (K/L) tengah dikaji pemerintah.

Usulan tersebut datang dari Komisi IV DPR RI, yang menyarankan agar Bulog dilebur dengan Badan Pangan Nasional (Bapanas). Prasetyo menyebutkan, perbaikan kualitas Bulog menjadi prioritas.

“Nanti kita kaji ya, (perubahan Bulog jadi K/L) nanti kita kaji dulu ya. Yang pasti adalah Bulog terus kita perbaiki,” kata Prasetyo saat ditemui di Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu (12/10).

Prasetyo mengapresiasi pencapaian Bulog yang menyerap gabah dari petani dengan harga Rp 6.500 per kg mencapai 3 juta ton, menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah, dengan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sebanyak 3,9 juta ton.

Mensesneg Prasetyo Hadi memberikan keterangan pers soal Presiden Prabowo Subianto bertolak ke China di Halimperdanakusuma, Jakarta, Selasa (2/9/2025). Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Mensesneg Prasetyo Hadi memberikan keterangan pers soal Presiden Prabowo Subianto bertolak ke China di Halimperdanakusuma, Jakarta, Selasa (2/9/2025). Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden

Karena melimpahnya cadangan beras maupun jagung, Bulog mendapatkan tambahan anggaran sebesar Rp 5 triliun untuk peningkatan kapasitas gudang. Hal ini diputuskan Presiden Prabowo Subianto saat rapat terbatas 9 Oktober 2025 lalu.

“Minggu lalu juga sudah diputuskan bahwa Bulog diberi tambahan pendanaan, supaya mengantisipasi kalau produksi kita melimpah baik beras maupun jagung, supaya itu juga bisa diserap oleh Bulog,” ungkap Prasetyo.

Prasetyo pun menegaskan pemerintah tetap bekerja keras untuk mengutamakan persoalan ketahanan pangan terlebih dahulu.

“Kalau pangan kita aman, perut aman, selebihnya InsyaAllah aman,” ujarnya.

Di sisi lain, Prasetyo juga merespons keputusan pencopotan Arief Prasetyo Adi dari jabatan Kepala Bapanas, yang digantikan oleh Menteri Pertanian Amran Sulaiman. Menurutnya, Bapanas memang sejak awal berada dalam naungan Kementan.

Pemberhentian Arief dari Kepala Bapanas diteken Prabowo melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 116/P Tahun 2025 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Bapanas yang ditetapkan pada 9 Oktober 2025.

“Dan karena mas Arief sedang ingin kita tugaskan di tempat yang lain, maka kemudian fungsi itu langsung dijabat oleh Menteri Pertanian,” jelas Prasetyo.

- A word from our sponsors -

spot_img

Most Popular

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

More from Author

Erick Thohir Siap Hadapi Gugatan Federasi Senam Israel di CAS

Israel akan menggugat ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) usai atletnya tak...

Pram Segera Sahkan Pergub Larangan Konsumsi Daging Anjing dan Kucing di Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung akan segera mengesahkan peraturan gubernur (pergub)...

Tinjau Sekolah Rakyat Sumedang, Gus Ipul: Sudah Sangat Baik

Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) meninjau Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT)...

Bandung Terus Membangun, Mitra10 Hadirkan Home Renovation Expo 2025

Lewat event ini, Mitra10 menyediakan promo diskon bahan bangunan hingga 70%...

- A word from our sponsors -

spot_img

Read Now

Erick Thohir Siap Hadapi Gugatan Federasi Senam Israel di CAS

Israel akan menggugat ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) usai atletnya tak bisa ikut Kejuaraan Dunia Senam Artistik (53rd FIG Artistic Gymnastics World Championship 2025) di Indonesia. Menpora Erick Thohir pun memberi tanggapannya. Sebelumnya, Pemerintah RI memutuskan untuk tidak memberi visa kepada 6 atlet Israel yang ingin mengikuti kompetisi...

Pram Segera Sahkan Pergub Larangan Konsumsi Daging Anjing dan Kucing di Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung akan segera mengesahkan peraturan gubernur (pergub) yang melarang perdagangan dan konsumsi daging anjing serta kucing di Jakarta. Langkah itu diambil Pram usai menerima audiensi dari Koalisi Dog Meat Free Indonesia (DMFI) di Balai Kota, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (13/10). “Pada hari ini saya menerima...

Tinjau Sekolah Rakyat Sumedang, Gus Ipul: Sudah Sangat Baik

Menteri Sosial Saifullah Yusuf (Gus Ipul) meninjau Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 4 Sumedang yang berlokasi di gedung Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (13/10/2025). Dalam kunjungan ini, Gus Ipul meninjau langsung fasilitas sekolah sekaligus berinteraksi dengan para siswa, guru, dan wali asrama. “Meski sementara, sarana-prasarana...

Bandung Terus Membangun, Mitra10 Hadirkan Home Renovation Expo 2025

Lewat event ini, Mitra10 menyediakan promo diskon bahan bangunan hingga 70% dan 10% untuk semua produk

Al Baqarah 156: Arab, Terjemahan, Arti, dan Keutamaan Menyentuh Hati

Pelajari Al Baqarah 156: teks Arab, latin, terjemahan, arti, dan keutamaan. Temukan hikmah sabar dan tawakal dalam ayat ini.

Serunya Belajar Bangun UMKM Tangguh Bareng Expert di kumparan Hangout

kumparan Hangout kembali digelar pada Sabtu (11/10) kemarin. Tema yang diangkat kali ini adalah Scale Up for Impact: Membangun UMKM Tangguh dan Berkelanjutan. Lewat hangout ini, kumparan ingin membantu pengusaha UMKM untuk membangun bisnis yang lebih tangguh di tengah ketidakpastian ekonomi seperti sekarang. Nggak cuma itu tapi juga...

Sejumlah Siswa SMP Colomadu Karanganyar Jateng Diduga Keracunan MBG

Sejumlah siswa SMPN 1 Colomadu mengalami keracunan makanan setelah menyantap menu Makan Bergizi Gratis.

Komisi X DPR Nilai Wajar Publik Minta Patrick Kluivert Mundur: Kekecewaan

Wakil Ketua Komisi X DPR, Lalu Hadrian, menilai wajar desakan mundur pelatih Timnas RI, Patrick Kluivert, setelah kegagalan di Piala Dunia 2026.

Gedung MTs NU Krui Lampung Terbakar, Diduga Korsleting, Kerugian Capai Rp 3 M

Lampung Geh, Pesisir Barat - Diduga konsleting listrik, Madrasah Tsanawiyah (MTs) Nahdlatul Ulama (NU) Krui, Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung, kebakaran, Minggu (12/10). Berdasarkan beberapa video yang diterima Lampung Geh, api dengan cepat membesar dan melahap hampir seluruh bangunan sekolah. Terlihat petugas Damkar berjibaku memadamkan api. Pelaksana tugas...

Foto: Harap Cemas Warga Palestina saat Menunggu Pembebasan Tahanan di Tepi Barat

Sejumlah warga Palestina menunggu di Tepi Barat saat anggota keluarganya akan dibebaskan oleh Israel pada Senin (13/10/2025). Namun mereka dilarang oleh Israel untuk merayakan bebasnya para tahanan tersebut. Hal ini agar menghindari kerumunan warga yang mengibarkan bendera Hamas seperti beberapa bulan sebelumnya. Dengan ini pasukan keamanan pun turut berjaga...

Gerakan Pangan Murah di Sulsel Jaga Daya Beli Masyarakat

Gerakan Pangan Murah di 24 daerah Sulsel jadi langkah nyata Pemprov menekan inflasi dan menjaga daya beli masyarakat.

Usai Vakum 14 Tahun, Bogor 10K Siliwangi Digelar Kembali

Setelah 14 tahun vakum, event lari ini kembali digelar dengan format 10K yang bertitel Bogor 10K Siliwangi.