BerandaBayi di Malaysia Meninggal...

Bayi di Malaysia Meninggal Tertimpa Lengan Ayahnya yang Kena Serangan Jantung

Ilustrasi Bayi Tidur. Foto: Shutterstock
Ilustrasi Bayi Tidur. Foto: Shutterstock

Seorang bayi laki-laki berusia tiga bulan di Malaysia meninggal setelah terjepit lengan ayahnya yang terkena serangan jantung. Insiden ini terjadi di rumah mereka di Kampung Perigi Hang Tuah, Melaka, Kamis (19/6), tepat di hari pertama ibunya kembali bekerja setelah menyelesaikan cuti melahirkannya.

Kantor berita Malaysia, Bernama, melaporkan kejadian ini bermula ketiga Azura Abdul Malik Yaher (40) pergi ke kantor lebih awal, sekitar pukul 06.00, sekaligus mengantar dua anak mereka yang berusia 15 dan 16 tahun ke sekolah.

Kemudian, Azura pergi ke kantornya sebentar, lalu kembali ke rumah untuk membawa bayinya, Muhammad Nur Daniel Nuruleffendy, ke klinik untuk imunisasi.

Sesampainya di rumah, sekitar pukul 09.30, Azura sempat mengetuk pintu beberapa kali namun tidak ada yang menjawab atau membukakan pintu.

“Saya akhirnya masuk lewat jendela belakang. Dan saat masuk kamar tidur, saya melihat mereka berdua di atas tempat tidur dan tidak sadarkan diri,” ungkap Azura, dikutip dari Sinar Harian Malaysia.

“Saat itu, saya mendapati suami saya tidak sadarkan diri dan bayi kami berada di bawah lengannya. Dan saat kejadian, bayi saya masih hidup, tetapi dalam kondisi yang sangat lemah,” imbuh dia.

Mengetahui hal ini, Azura pun bergegas menuju rumah saudara iparnya yang berseberangan dengan rumahnya untuk meminta bantuan. Menurut saudara iparnya, Masturadiana (33), saat ditemukan bayinya tidak sadarkan diri dan tubuhnya membiru dengan kondisi terjepit lengan ayahnya.

Keluarga pun langsung membawa bayinya ke rumah sakit, sementara keluarga yang lain memanggil ambulans untuk memeriksa keadaan ayahnya, Nurufeffendy Ibrahin (35), yang tergeletak di kasur.

Bayi dan Ayahnya Tidak Dapat Diselamatkan

Sayangnya, bayi tersebut meninggal dunia saat menjalani perawatan di rumah sakit. Sementara sang ayah diyakini telah meninggal selama 2-3 jam sebelum istrinya menemukannya di tempat tidur, diduga karena mengalami serangan jantung saat menjaga bayinya. Secara tidak sengaja ayahnya terjatuh lalu menimpa wajah bayi mereka, menyebabkan bayinya lemas.

“[Kematian saudara laki-laki saya] sangat mengejutkan karena dia tidak punya penyakit yang kita ketahui, hanya nyeri kaki dan asam urat. Dia mengeluhkan nyeri dada sehari sebelumnya, tetapi menolak untuk memeriksakannya ke dokter,” ungkap Masturadiana.

Sementara itu, komandan operasi Stasiun Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Bukit Katil, Mohd Supian Md Dali, menyatakan pihaknya mendapat panggilan darurat dari RS pukul 09.58.

“Kami mendapat informasi bahwa seorang korban laki-laki berusia 30-an meninggal di tempat kejadian, sementara bayinya meninggal saat menjalani perawatan di rumah sakit,” kata Mohd Supian.

“Rumah sakit telah meminta tim untuk memeriksa rumah tersebut guna mengetahui kemungkinan kebocoran gas. Tetapi setelah penyelidikan lebih lanjut, dipastikan bahwa pria tersebut kemungkinan meninggal karena serangan jantung,” tutup dia.

Sejauh ini, pihak keluarga masih menunggu hasil autopsi untuk mengetahui penyebab kematian bayi dan ayahnya itu.

- A word from our sponsors -

spot_img

Most Popular

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

More from Author

Tarif Baru Trump Berlaku, Biaya Konstruksi Diperkirakan Naik

TARIF impor baru untuk kayu, furnitur, dan lemari dapur yang diberlakukan...

Kejagung Jerat 2 Tersangka Pembalakan Liar Kayu Meranti: Perorangan & Korporasi

Kejaksaan Agung (Kejagung) menjerat dua orang tersangka pembalakan liar kayu meranti...

Gubernur Rudy Mas’ud: Kaltim Posisi Kedua Indeks Ketahanan Pangan

Kepala daerah berdialog di Leadership Forum membahas ketahanan pangan dan SDM....

Polda Sumut Akan Bongkar Jaringan Togel NG di Tiga Daerah

Sejumlah oknum aparat di Polda Sumut, Polresta Deliserdang dan Polres Sergai...

- A word from our sponsors -

spot_img

Read Now

Tarif Baru Trump Berlaku, Biaya Konstruksi Diperkirakan Naik

TARIF impor baru untuk kayu, furnitur, dan lemari dapur yang diberlakukan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mulai berlaku pada Selasa (14/10) waktu setempat.

Kejagung Jerat 2 Tersangka Pembalakan Liar Kayu Meranti: Perorangan & Korporasi

Kejaksaan Agung (Kejagung) menjerat dua orang tersangka pembalakan liar kayu meranti yang ditebang dari Hutan Sipora, Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat. Kapuspenkum Kejagung, Anang Supriatna, menyebut bahwa dua orang tersangka itu yakni tersangka perorangan berinisial IM dan tersangka korporasi berinisial PT BRN. "Satu tersangka perorangan, satu tersangka korporasi," ujar Anang...

Gubernur Rudy Mas’ud: Kaltim Posisi Kedua Indeks Ketahanan Pangan

Kepala daerah berdialog di Leadership Forum membahas ketahanan pangan dan SDM. Gubernur Kaltim, Rudy Mas'ud, optimis meski ada pemotongan anggaran.

Polda Sumut Akan Bongkar Jaringan Togel NG di Tiga Daerah

Sejumlah oknum aparat di Polda Sumut, Polresta Deliserdang dan Polres Sergai diduga menerima setoran rutin mingguan dan bulanan. 

Beri Aku 10 Pemuda: Makna & Inspirasi di Balik Kata-Kata Soekarno

Jelajahi makna 'Beri Aku 10 Pemuda' dari Soekarno, ungkapan inspiratif tentang semangat pemuda dalam membangun bangsa.

Pevita Pearce Foto Bareng Ji Chang Wook di Prambanan, Pakai Kebaya & Beskap

Pevita Pearce meramaikan dunia maya dengan unggahan terbarunya di Instagram. Pada Senin (13/10), Pevita membagikan foto dirinya bersama aktor ternama Korea Selatan, Ji Chang Wook. Tak tanggung-tanggung, keduanya berfoto bersama di Jawa Tengah, Ladies. Dalam unggahan tersebut, Pevita dan Ji Chang Wook tampak berpose di depan Candi Prambanan,...

Illegal Logging di Mentawai Sumbar Rugikan Negara Rp 239 M Dibongkar!

Satgas PKH membongkar kasus illegal logging di Hutan Sipora, Mentawai. Sebanyak 4.610 meter kubik kayu meranti disita. Kasus ini merugikan negara Rp 239 miliar.

Kecerdasan Buatan Jadi Penentu Arah Transformasi Sektor Pertambangan

AI dapat menjadi teknologi strategis yang dapat membantu perusahaan menjawab tantangan klasik sektor tambang

5 Fakta Pemberitaan TRANS7 terkait Pesantren Lirboyo yang Memicu Kecaman

Trans7 dikecam atas tayangan yang dianggap merendahkan Pesantren Lirboyo. MUI dan masyarakat mengecam keras, meminta tindakan tegas terhadap stasiun televisi.

Teleskop James Webb Abadikan Gambar Kumpulan Bintang di Galaksi Bima Sakti

Gambar terbaru yang dirilis oleh NASA dan European Space Agency (ESA) ini memperlihatkan kompleksitas luar biasa dari Sagittarius B2 (Sgr B2), sebuah awan gas dan debu raksasa

AS-Tiongkok makin Panas, Bagaimana Nasib Pertemuan Trump-Jinping?

LANGKAH Tiongkok yang memberlakukan kontrol ekspor besar-besaran terhadap mineral tanah jarang atau unsur langka mengejutkan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump.

Polda: Identifikasi Korban Ponpes Ambruk Ditargetkan Beres Pekan Ini

Tim DVI Polda Jatim identifikasi tiga jenazah dan satu body part korban tragedi ambruknya Gedung Pondok Pesantren Al Khoziny, total 58 korban teridentifikasi.