Beranda5 Aktivitas Seru yang...

5 Aktivitas Seru yang Patut Dicoba di Padma Resort Legian

Ilustrasi liburan bersama keluarga di Padma Resort Legian. Foto: dok. Padma Resort Legian
Ilustrasi liburan bersama keluarga di Padma Resort Legian. Foto: dok. Padma Resort Legian

Padma Resort Legian terus menghadirkan ragam pengalaman seru untuk keluarga Indonesia. Dikenal sebagai salah satu resor terbaik di Bali, Padma Resort Legian baru saja memperkenalkan 5 aktivitas baru yang patut dicoba saat berlibur ke Bali.

Kelimanya menyusul kesuksesan berkebun dan berternak di Kitchen Garden dan Mini Farm, foam party, gel blaster, serta panahan. Pengalaman baru tersebut sudah dapat dinikmati sejak Oktober 2025.

Lantas, apa saja inovasi baru yang dihadirkan Padma Resort Legian?

5 Aktivitas Liburan Eksklusif di Padma Resort Legian

1. ASADO – Latin American Surf & Turf

Surf & Turf telah lama menjadi salah satu pilihan bersantap favorit bagi para tamu Padma Resort Legian dan komunitas sekitarnya. Kali ini, para tamu juga dapat mencicipi kuliner terbarunya, ASADO – Latin American Surf & Turf.

Ragam menu ASADO - Latin American Surf & Turf. Foto: dok. Padma Resort Legian
Ragam menu ASADO – Latin American Surf & Turf. Foto: dok. Padma Resort Legian

Kamu akan diundang untuk menikmati pilihan daging premium dan hidangan laut segar yang dipanggang dengan sempurna, menghadirkan cita rasa asap khas tradisi BBQ Amerika Selatan. Setiap pesanan juga disertai buffet salad, soup, dan hidangan penutup sebagai pelengkap pengalaman bersantap yang lengkap.

Tersedia setiap hari Kamis dan Minggu di DONBIU Restaurant pukul 18:00 – 21:30 WITA, jangan lupa pesan minuman pilihan dari DONBIU. Mulai dari mocktail yang menyegarkan, cocktail racikan tangan, hingga pilihan anggur premium yang tersedia per botol atau per gelas.

2. SKAI Bar & Grill

Menambah warna baru dalam dunia kuliner Padma Resort Legian, SKAI Bar & Grill memperkenalkan area makan dalam ruangan yang baru dibuka. Dengan desain yang nyaman dan bergaya modern, tempat ini ideal untuk pertemuan santai, acara semi-formal, atau makan siang maupun malam perayaan dengan pemandangan matahari terbenam.

SKAI Bar & Grill memperkenalkan area makan dalam ruangan yang baru dibuka. Foto: dok. Padma Resort Legian
SKAI Bar & Grill memperkenalkan area makan dalam ruangan yang baru dibuka. Foto: dok. Padma Resort Legian

Bersiaplah menikmati pilihan daging segar dan dry-aged premium, menegaskan reputasinya sebagai salah satu destinasi kuliner paling populer di kawasan Legian.

Buka setiap hari pukul 12:00 – 23:00 WITA pada Minggu–Kamis dan 12:00 – 24:00 WITA pada Jumat & Sabtu, jangan lewatkan suasana penuh energi dengan pertunjukan musik.

Mulai dari penampilan DJ, duo akustik, hingga alunan saksofon yang lembut, menciptakan atmosfer sempurna untuk bersantap, menikmati minuman, dan bersantai.

3. Fun Fishing di Fishing Pond

Aktivitas Fun Fishing menjadi pilihan sempurna bagi anak-anak dan orang tua untuk menikmati waktu bersama dalam suasana yang menenangkan. Didampingi oleh staf yang berdedikasi, kamu dapat belajar dan merasakan pengalaman memancing dengan konsep catch and release, sehingga tetap ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Memancing di Padma Resort Legian. Foto: dok. Padma Resort Legian
Memancing di Padma Resort Legian. Foto: dok. Padma Resort Legian

Aktivitas ini ditawarkan secara gratis, ideal untuk mempererat hubungan keluarga sambil menikmati keindahan alam sekitar.

4. Aktivitas Anak

Di Padma Resort Legian, anak-anak dapat mengikuti beragam aktivitas edukatif dan menyenangkan di area North Garden dan Mini Farm. Sejalan dengan komitmen resort terhadap keberlanjutan, setiap harinya diadakan Sustainability Programme: Reused Art & Craft.

Program ini mengajak anak-anak untuk membuat karya seni dari kertas daur ulang, seperti dinosaurus, gurita, dan bingkai foto. Melalui kegiatan ini, anak-anak tidak hanya mengasah kreativitas dan kemampuan motorik halus, tetapi juga belajar tentang pentingnya mendaur ulang dan menjaga lingkungan.

5. Detox Facial

Bagi yang ingin merasakan perawatan yang menyegarkan saat liburan, Detox Facial menawarkan pengalaman peremajaan kulit yang menyeluruh. Menggunakan teknologi canggih dan produk alami, perawatan ini membantu mengangkat kotoran dan sel kulit mati, menjadikan kulit terasa lebih bersih, seimbang, dan bercahaya.

Detox Facial menawarkan pengalaman peremajaan kulit yang menyeluruh. Foto: dok. Padma Resort Legian
Detox Facial menawarkan pengalaman peremajaan kulit yang menyeluruh. Foto: dok. Padma Resort Legian

Di Padma Resort Legian, setiap pengalaman dirancang dengan penuh perhatian untuk menciptakan momen berharga yang mempererat kebersamaan keluarga. Resort ini dengan hangat mengundang para tamu beserta orang-orang terkasih untuk menikmati berbagai aktivitas dan penawaran baru yang tak terlupakan.

- A word from our sponsors -

spot_img

Most Popular

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

More from Author

Setelah 2 Dekade, Kreator Assassin’s Creed Pamit dari Ubisoft

Marc-Alexis Cote, otak kreatif di balik kejayaan Assassin’s Creed, resmi meninggalkan...

Ekuador Kian Tak Aman: Ledakan di Mal Guayaquil Tewaskan Warga

Ledakan terjadi di sebuah mal di Guayaquil, Ekuador, Selasa (14/10). Otoritas...

Merasa Cuaca Lebih Panas dari Biasanya? BMKG Ungkap Penyebabnya

Merasa wilayah lebih panas dari biasanya beberapa hari terakhir ini? Ternyata...

Survei Index Politica: Kepuasan Publik pada Prabowo Capai 83,5 Persen

Lembaga survei Index Politica melakukan survei terkait kepuasan atas kinerja Presiden...

- A word from our sponsors -

spot_img

Read Now

Setelah 2 Dekade, Kreator Assassin’s Creed Pamit dari Ubisoft

Marc-Alexis Cote, otak kreatif di balik kejayaan Assassin’s Creed, resmi meninggalkan Ubisoft setelah lebih dari dua dekade berkarya.

Ekuador Kian Tak Aman: Ledakan di Mal Guayaquil Tewaskan Warga

Ledakan terjadi di sebuah mal di Guayaquil, Ekuador, Selasa (14/10). Otoritas lokal setempat menyebut, kejadian ini menewaskan satu orang dan melukai sejumlah orang lainnya. Polisi masih menginvestigasi penyebab ledakan. Peristiwa berdarah itu terjadi ketika Ekuador sedang berhadapan dengan lonjakan kasus kekerasan akibat maraknya perdagangan narkoba. Polisi menambahkan lokasi kejadian...

Merasa Cuaca Lebih Panas dari Biasanya? BMKG Ungkap Penyebabnya

Merasa wilayah lebih panas dari biasanya beberapa hari terakhir ini? Ternyata ada fenomena alam di balik cuaca panas yang masyarakat rasakan. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan memang telah terjadi fenomena cuaca panas dengan suhu maksimum mencapai 37,6 derajat celcius. Suhu panas ini melanda berbagai...

Survei Index Politica: Kepuasan Publik pada Prabowo Capai 83,5 Persen

Lembaga survei Index Politica melakukan survei terkait kepuasan atas kinerja Presiden Prabowo Subianto.

DPR Apresiasi Program Penghapusan Tunggakan KUR untuk UMKM

Program penghapusan tunggakan Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi jutaan pelaku UMKM merupakan kebijakan strategis yang berpihak pada ekonomi rakyat.

Cegah Penistaan Dengan Menjunjung Tinggi Nilai-nilai Jurnalistik

Tokoh yang akrab disapa Gus Falah itu  menegaskan Chairul Tanjung harus meminta maaf pada para ulama dan umat Islam atas penistaan pesantren yang dilakukan Trans7.

SPPG Polres Soetta Libatkan Ahli Gizi Pastikan Keamanan MBG

Polresta Bandara Soekarno-Hatta menggandeng ahli gizi untuk memastikan keamanan Makanan Bergizi Gratis bagi 3.942 siswa. Proses pengolahan diawasi ketat.

Guardian Plaza Indonesia Reopening dengan Konsep Baru yang Interaktif

Jenama ritel di bidang kesehatan dan kecantikan, Guardian Indonesia, membuka kembali salah satu gerai flagship-nya di Plaza Indonesia pada Rabu (8/10). Gerai di Plaza Indonesia ini hadir dengan konsep baru yang lebih modern, inovatif, dan interaktif. Managing Director Guardian Indonesia Anna Hull mengatakan gerai Guardian di Plaza Indonesia...

Hari Ini Terakhir Pendaftaran Magang dari Pemerintah untuk Fresh Graduate

Kemnaker ingatkan lulusan baru untuk mendaftar Program Magang Nasional sebelum batas waktu malam ini. 140.472 peserta telah melamar, manfaatkan kesempatan ini!

Tekan Kriminalitas, Menpar Dorong Transformasi Wisata di Palembang

Meningkatnya kasus kriminalitas di Palembang belakangan ini mulai meresahkan wisatawan. Sejumlah pengunjung, terutama yang datang ke kawasan ikonik Benteng Kuto Besak (BKB), mengaku khawatir dan mengeluhkan keamanan di sekitar area wisata tersebut. Menanggapi hal ini, Menteri Pariwisata (Menpar) Widiyanti Putri Wardhana menegaskan pentingnya transformasi menuju pariwisata berkualitas (quality...

Wakil Ketua MPR Ibas Dorong Penguatan Layanan Kesehatan Daerah

WAKIL Ketua MPR RI, Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas menegaskan pentingnya penguatan sistem kesehatan daerah secara menyeluruh dan berkelanjutan.

Kemendikdasmen Buka Seleksi PPG bagi Calon Guru Tahun 2025

KEMENTERIAN Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) resmi membuka seleksi Pendidikan Profesi Guru (PPG) bagi Calon Guru Tahun 2025.